Toyota Malaysia Kunjungi Gerai Plaza Toyota


Sebuah kebanggaan tersendiri kala salah satu cabang Plaza Toyota kedatangan tamu kehormatan dari negeri jiran. Ya, Ismet Suki selaku President UMW Toyota Motor Sdn.Bhd yang merupakan ATPM Toyota Malaysia ini sengaja menyambangi salah satu gerai kami.

Kehadiran Ismet Suki hari Selasa tanggal 13 September lalu memang menjadi salah satu bagian penting dari paket rombongan petinggi Toyota yang akan menghadiri perayaan 40 tahun Toyota di Indonesia, dimana pada hari itu kita kedatangan orang nomor satu Toyota di dunia. Ya, kunjungan Akio Toyoda selaku CEO Toyota Motor Corporation (TMC) yang membawa misi penanaman investasi di Indonesia bernilai triliunan Rupiah untuk pembangunan Pabrik Karawang ke-2 sekaligus pertemuannya dengan Wapres RI Boediono dan komitmen investasi jangka panjang Toyota di tanah air ini memang menjadi buah bibir banyak orang dan headline di sejumlah media.

Plaza Toyota cabang Jl. Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur siang itu nampak berbeda. Munculnya orang nomor satu Toyota Malaysia beserta Takashi Hibi selaku Deputy Chairman Toyota Jepang ini membuat kami tersanjung. Kedua petinggi ini memang sengaja melakukan ‘Gemba’ untuk mendatangi salah satu dealer kami guna melihat-lihat kegiatan sektor penjualan hingga ke bagian bengkel.

Dalam kesempatan itu, Rudyanto Hardjanto selaku Presiden Direktur grup Plaza Toyota dan didampingi jajaran BOD juga menyambut tamu khusus ini dengan segenap antusias. Kunjungan selama satu jam itu memang terasa sangat penting bagi Plaza Toyota, sebab hal ini menjadi sebuah indikasi mengapa Plaza Toyota yang dipilih, tentu saja banyak alasan yang melatarbelakanginya. Pria yang baru dilantik sebagai President UMW sejak 1 Januari 2011 lalu tentu punya alasan khusus.

Memang secara tersirat Ismet mengakui bahwa ia ingin mempelajari bagaimana cara jualan grup non-main dealer bisa menjalankan bisnis dengan baik. “Beliau juga heran bagaimana dengan outlet sekecil ini bisa menjual rata-rata 200 unit per bulan?” uangkap Vica Krsidianatha, General Manager, grup Plaza Toyota. Beliau juga membandingkan dengan beberapa showroom di Malaysia yang kebanyakan memanfaatkan lahan luas. Begitupun dengan grup-grup authorized dealer yang dijalankan oleh perusahaan milik keluarga banyak yang kurang berkembang di sana. “Karena itu Plaza Toyota dianggapnya sebagai benchmark grup bisnis authorized dealer milik keluarga yang sukses,” tambah Vica.

Di Plato Pemuda ini Ismet juga melihat konsep gedung ala Plato yang unik, bersih dan serba terintegrasi. “Ya, beliau tertarik dengan konsep clean showroom ala Plato yang dianggap jauh lebih dinamis ketimbang di negaranya, semisal penataan ruang pajang, ruang tunggu, penataan parkir unit stok, lalu fasilitas pelapisan anti karat, bengkel hingga sistem administrasi bengkel juga dipelajari,” beber Vica.

Encik Ismet yang yang mengawali karirnya tahun 1976 di sebagai Market Analyst di Ford Motor Company of Malaysia dan mulai bergabung dengan Toyota sejak tahun 1990 ini memang merupakan seorang yang sangat diperhitungkan dan paham betul dengan kondisi bisnis otomotif di negeri Jiran. United Motor Works (UMW) sendiri adalah sebuah group besar layaknya Astra. Segala sektor industri mereka rengkuh, Toyota sendiri di Malaysia juga menjadi pemimpin pasar non-nasional. Namun secara umum masih di bawah produk nasional seperti Perodua, Proton dan Naza.

Bagi Plaza Toyota kunjungan ini menjadi sebuah kebanggan tersendiri sekaligus menjadi pemicu kami untuk tetap menjaga kualitas meningkatkan mutu pelayanan agar menjadi Authorized Dealer yang terdepan dan terbaik di tanah air.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar